This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Friday, February 10, 2017

Brownies Cokelat Milo



Bahan yang diperlukan:
  • 6 butir telur
  • 12 sdm gula, kalo suka manis bisa ditambah gulanya
  • 12 sdm tepung terigu
  • 12 sdm milo
  • 1/2 sdm ekstrak vanilla (biar brownies lebih harum)
  • 10 sdm minyak goreng (bisa diganti dengan mentega)
  • 1/2 sdm baking powder
  • 1/2 sdm baking soda
Cara Membuat :
  • Kocok telur dan gula pakai garpu, lakukan sampai gula larut.
  • Campur semua bahan kering seperti tepung terigu, milo, baking soda, dan baking powder jadi satu.
  • Setelah semua bahan kering tercampur, masukkan kocokkan telur dan gula, lalu masukkan minyak goreng dan ekstrak vanilla.
  • Olesi loyang bolu dengan mentega lalu tepung terigu, tipis-tipis aja.
  • Tuang adonan kue dalam teflon, ratakan.
  • Tusuk-tusuk brownies dengan garpu, kalau nggak ada adonan yg lengket di garpu berarti brownies milo sudah matang.
Untuk menambah tampilan supaya lebih manis, taburkan milo di atasnya.

Thursday, February 9, 2017

Bobengka



Bahan-bahan yang di gunakan :

1. Tepung terigu protein sedang sebanyak 250 gr
2. Gula merah sebanyak 200 gr, potong halus
3. Gula pasir sebanyak 1 sdm
4. Ragi instan sebanyak ½ sdn
5. Santan sebanyak 250 ml
6. Telur ayam sebanyak 2 btr
7. Parut kelapa sebanyak 100 gr
8. Kenari sebanyak 50 gr
9. Garam sebanyak ½ sdt

Langkah-langkah cara membuat bobengka ;

1. Sediakan panci lalu tuangkan santan, garam, gula merah, rebus hingga bahan-bahan tersebut larut dan mendidih, saring. Masukan tepung ragi instan, gula pasir, aduk rata.
2. Sediakan wadah kecil kemudian kocok lepas telur lalu tuangkan kedalam adonan secara perlahan, uleni adonan hingga kalis. Diamkan terlebih dahulu adonan selama setengah jam atau hingga adonan mengembang.
3. Tambahkan parut kelapa, aduk hingga merata. tambahkan adonan ke loyang yang sebelumnya sudah anda olesi dengan margarin dan memakai alas kertas roti agar tidak lengket. Masak hingga matang atau selama 45 menit di dalam oven dengan menggunakan suhu 180 derajat celcius, angkat

4. Bobengka siap untuk di nikmati.

Wednesday, February 8, 2017

Coconut Squish Cakes


Bahan:

200 gr kelapa muda parut
397 gr susu padat
Coklat bubuk, choco cips, atau ceres untuk dekorasi

Cara membuat:

1. Campur kepala parut dengan susu padat hingga adonan merata
2. Bulatkan seperti bola dan letakkan di atas kertas roti atau piring
3. Hias dengan taburan coklat bubuk, ceres atau bahan lainnya sesuai selera.

Tuesday, February 7, 2017

Banofee Pie


Bahan:

250 gr biskuit
100 gr butter yang sudah dilelehkan
3 pisang ukuran besar (dipotong tipis-tipis)
397 gr karamel
300 ml krim
1 coklat bubuk

Cara membuat:

1. Campurkan biskuit yang sudah dihancurkan dengan butter, gunakan bagian punggung sendok untuk menekan adonan.
2. Taburkan pisang diatas adonan dan oleskan karamel kemudian sapukan krim di atasnya
3. Taburkan serbuk coklat untuk mempercantik kue.

Monday, February 6, 2017

Oreo Icebox Cake


Bahan:

2 cangkir whipped cream yang sudah didinginkan
6 sdm gula pasir
8 ons keju krim yang sudah dihaluskan
19 ons wafer coklat
9 oreo yang sudah dihancurkan

Cara Membuat:


1. Masukkan whipped cream dan gula pasir ke dalam wadah dan aduk menggunakan hand mixer hingga halus selama 3-4 menit
2. Di wadah yang lain haluskan keju krim dengan kecepatan sedang, setelah halus campurkan dengan adonan dari mangkok sebelumnya.
3. Taburkan keju krim yang sudah halus pada dasar piring hingga merata. Susun lapisan wafer di atasnya. Taburkan kembali krim keju dan tutup lagi dengan lapisan wafer. Ulangi hingga semua bahan sudah kamu gunakan.
4. Tutup dengan plastik dan masukkan ke dalam kulkas semalaman.
5. Tempelkan oreo yang sudah dihancurkan saat akan disajikan.

Sunday, February 5, 2017

Puding Nasi



Bahan-bahan:
  • 350 gr nasi putih
  • 350 gr susu putih
  • 75 gr gula putih
  • 1 sdm butter
  • 100 gr kismis
  • sdt vanilla extract
  • 1 lemon, kulitnya saja diparut
  • 1 stik kayumanis
Cara membuat:
  • Campurkan nasi dengan susu, gula, butter, vanilla, dan kayumanis.
  • Masak semuanya selama 25 menit hingga semua cairannya sudah teresap oleh nasi!
  • Tambahkan kulit lemon dan kismis, aduk rata!

Saturday, February 4, 2017

Kroket Nasi Keju ala Italia



Nasi bekas memang paling enak untuk digoreng, tapi kalau kamu bosan dengan nasi goreng, resep yang satu ini cocok banget buat kamu! Di Italia, mereka punya resep bernama Arancini atau bola-bola nasi yang sering menjadi cara asik untuk menggunakan nasi sisa. Bola-bola nasi keju asal Italia ini nggak cuma lezat, tapi gampang banget buatnya!
Kamu cuma butuh:
  • 300 gram nasi putih sisa
  • 80 gram keju cheddar parut
  • 8 mozarella potong dadu kecil
  • 3 telur
  • Tepung roti atau panko
  • Minyak untuk menggoreng
  • Garam dan merica secukupnya
Cara membuat:
  • Campurkan nasi, keju, garam, merica dan juga satu telur dalam satu wadah. Campur semuanya dengan tangan hingga rata.
  • Bagi adonan menjadi delapan bagian, pipihkan masing-masing dengan tangan lalu masukkan keju dadu dan bentuk bulat-bulat, sisihkan.
  • Kocok dua telur sisa dalam mangkok.
  • Celupkan bulatan nasi pada telur, lalu lumuri dengan tepung roti. Goreng hingga keemasan!

Kroket nasi keju pun siap dihidangkan dengan saus favoritmu!

Friday, February 3, 2017

Blueberry Pancake


Last but not least, Blueberry pancake buat kamu yang punya cita rasa tinggi
Bahan:
100 gr terigu
2 sdm gula pasir
1/2 sdt baking powder
1 butir telur
100 ml susu
pasta pandan/ vanila
selai blueberry
Cara membuat:
1. Wadah 1: campurkan tepung terigu, gula pasir, dan baking powder. Aduk rata dengan garpu.
2. Wadah 2: campurkan telur, susu, dan pasta. Aduk rata.
3. Campurkan wadah 1 dan 2, pastikan adonan tidak terlalu encer.
4. Masukkan adonan ke panci yang sudah diolesi mentega agar tidak lengket. Cek kematangan dengan cara menusukkan garpu.
Karena blueberry susah dicari dan mahal harganya, kamu bisa menggantinya dengan beberapa buah anggur. Atau, cukup oleskan selai blueberry saja sudah cukup, kok.

Thursday, February 2, 2017

Cinnamon Pancake



Bahan:
150 gr tepung serba guna
4 sdm gula
1/2 sdt garam
1 sdt baking powder
250 ml susu UHT
1 sdm kayu manis bubuk
1 butir telur ayam
2 sdm minyak
5 sdm cinnamon sugar
Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan selain susu, telur dan minyak. Lalu ayak agar halus dan tidak menggumpal.
2. Masukkan susu, telur dan minyak. Aduk rata.
3. Olesi panci dengan mentega agar tidak lengket.
4.Masukkan adonan dan masak selama 45 menit. Cek tingkat kematangannya dengan garpu.

Wednesday, February 1, 2017

Pancake Pisang


Dapatkan vitamin dari pisang dalam adonan pancake yang mengenyangkan!
Bahan:
2 butir telur (pisahkan kuning dan putihnya)
5 sdm tepung terigu
5 sdm susu cair
4 buah pisang susu
Cara membuat:
1. Haluskan pisang dengan garpu.
2. Kocok putih telur sampai mengembang.
3. Kocong kuning telur, gula, dan pisang yang sudah dihaluskan.
4. Masukkan tepung terigu dan susu cair di kocokan kuning telur. Aduk rata sampai kental.
5. Tuangkan adonan pada panci yang sudah diolesi mentega dan masak sampai matang. Cek kematangan dengan garpu!
Enak, lezat bergizi!